Apa Itu Payment Aggregator? Definisi dan Manfaat untuk Bisnis

9 Mar 2022 Ditulis oleh: Redaksi OCBC NISP

Kenali pengertian payment aggregator dalam dunia finansial teknologi! 

Perkembangan inovasi teknologi yang meningkat pesat semakin memberikan kemudahan dalam setiap lini kehidupan manusia, termasuk bisnis online. Setiap transaksi melalui online lebih banyak diminati daripada pembayaran tunai. Hal ini dapat dibuktikan dengan adanya layanan payment aggregator. Sederhananya, payment aggregator adalah sebuah metode pembayaran yang menawarkan kemudahan untuk pembeli dan penjual.

 

Salah satu manfaat adanya payment aggregator adalah memberikan fasilitas segala jenis transaksi dengan beragam jenis metode. Selain payment aggregator, Anda juga akan menemui istilah payment gateway. Lalu sebenarnya, apa pengertian payment aggregator? Simak penjelasannya di artikel berikut ini.

Pengertian Payment Aggregator

Payment aggregator adalah solusi pembayaran untuk sebuah transaksi jual-beli yang menjadi perantara antara penjual dan pembeli. Jika dianalogikan, pembayaran online dapat dilakukan melalui berbagai jenis bank dan dompet digital. Hal ini tentu memberikan hambatan tersendiri bagi pembeli dan penjual jika terdapat ketidaksesuaian metode pembayaran yang tersedia.

 

Oleh karena itu, payment aggregator adalah pihak yang menjembatani jenis transaksi tersebut. Biasanya, penyedia layanan payment aggregator telah memiliki akun pembayaran online dari banyak bank yang ada di Indonesia. Dengan demikian, mereka bisa menyediakan satu akun tunggal untuk penjual yang memungkinkan terjadinya transaksi dari berbagai jenis bank tersebut.

 

Kehadiran payment aggregator adalah solusi bagi penjual dan pembeli untuk sistem pembayaran non-tunai. Sifatnya yang praktis dan efektif ini membuat semakin banyak bisnis yang beralih menggunakan payment aggregator. Penjual tidak perlu mengkhawatirkan banyaknya metode pembayaran karena bisa menggunakan satu solusi dari payment aggregator. 

Cara Kerja Payment Aggregator

Berdasarkan pengertian payment aggregator, maka dapat disimpulkan bahwa payment aggregator menerima pembayaran dari berbagai jenis bank tanpa khawatir biaya administrasi. Bagaimana cara kerjanya?

 

Misalnya, seorang pembeli memesan sebuah barang dan ingin melakukan pembayaran menggunakan rekening bank A sedangkan penjual hanya memiliki rekening bank B. Hal ini tentu menyulitkan bagi pembeli karena mereka masih harus membayar administrasi.

 

Namun, permasalahan tersebut dapat diatasi dengan penggunaan payment aggregator. Pembeli dapat melakukan pembayaran menggunakan rekening bank A yang dipinjamkan oleh penyedia layanan aggregator. Selanjutnya, dana tersebut akan disalurkan ke rekening penjual yang ada di bank B.

Manfaat Payment Aggregator

Manfaat utama menggunakan payment aggregator adalah mempermudah proses pembayaran dari berbagai jenis bank. Hal ini tentu berperan besar untuk mengolah sistem pembayaran yang rumit menjadi lebih praktis dengan satu akun dari payment aggregator.

 

Dari segi bisnis, pemanfaatan payment aggregator adalah sarana untuk mengurangi biaya dan usaha dalam membentuk kerja sama dengan berbagai jenis bank. Terlebih lagi untuk usaha baru yang masih kesulitan untuk mengelola dan menerima berbagai metode pembayaran. Payment aggregator adalah salah satu jalan yang solutif.

 

Meskipun penyedia layanan aggregator menerapkan biaya administrasi, pembayaran yang diterapkan terbilang relatif kecil dan tentu lebih hemat jika dibandingkan menyediakan beragam jenis metode pembayaran dari banyak bank.

Payment Aggregator vs Payment Gateway

Selain payment aggregator, Anda juga akan mengenal payment. Pada dasarnya, payment gateway dan payment aggregator adalah dua cara yang memberikan kemudahan metode pembayaran kepada penjual dan pembeli. Namun, terdapat beberapa hal yang membedakan kedua platform pembayaran ini. Berikut penjelasannya:

1. Cakupan layanan

Layanan payment aggregator adalah metode pembayaran yang bisa melayani untuk pembayaran online dan offline. Hal inilah yang membuat payment aggregator masih membutuhkan media terminal untuk proses pembayarannya. Di sisi lain, payment gateway hanya membutuhkan aplikasi karena dapat diintegrasikan dengan website e-commerce dan plug-in ERP (Enterprise Resource Planning).

2. Penyedia layanan

Payment gateway menggunakan aplikasi tertentu sebagai media untuk metode pembayaran mereka dan PoS (Point of Sales). Setiap transaksi dilakukan melalui online. Akan tetapi, payment aggregator adalah model pembayaran yang masih memungkinkan pembayaran offline.

 

Payment aggregator adalah layanan yang menghubungkan pihak penjual dengan bank atau pembeli dengan bank untuk mempermudah proses pembayaran. Biasanya, metode ini menggunakan media link untuk setiap transaksi yang dilakukan. Link tersebut memungkinkan pembeli untuk melakukan pembayaran dan penjual untuk menerima uang yang dibayarkan.

 

Selain itu, adanya link juga memberikan keunggulan tersendiri untuk payment aggregator. Transaksi yang bisa dilakukan oleh aggregator ada yang tidak tersedia di gateway, sebaliknya aggregator dapat melayani sebagaimana gateway.

3. Fungsi

Platform pembayaran aggregator dan gateway memiliki juga memiliki perbedaan fungsi terlepas dari fungsi utama mereka sebagai penyedia layanan pembayaran. Fungsi payment aggregator adalah melakukan pemeriksaan terhadap setiap transaksi yang diterima dan meneruskannya ke pihak bank untuk menghindari terjadinya penipuan.

 

Sedangkan, payment gateway berfungsi data kartu baik berupa kartu debit atau kredit dengan menggunakan teknologi enkripsi untuk mencegah terjadinya scamming dan penipuan.

 

Itulah pembahasan tentang pengertian payment aggregator dan perbedaannya dengan payment gateway. Dari pembahasan di atas, dapat disimpulkan bahwa payment aggregator adalah layanan yang bertujuan untuk memudahkan proses pembayaran saat transaksi, baik bagi pembeli maupun penjual. Jadi, apakah Anda tertarik untuk menggunakan metode ini dalam bisnis Anda?

Baca juga:

Story for your Inspiration

Baca

Edukasi - 16 Apr 2024

Daftar Mobil Limousine di Indonesia dan Harganya

Baca

Edukasi - 16 Apr 2024

Berapa Harga Sewa Mobil Mewah Limousine di Jakarta?

See All

Produk Terkait

OCBC mobile
ONe Mobile

OCBC mobile

Tumbuhkan uang dalam 1 aplikasi bersama OCBC mobile yang baru.

Download OCBC mobile