Indeks Turun Saatnya Akumulasi Aset

8 Sep 2022 Ditulis oleh: Tim Wealth Management OCBC NISP

Manfaatkan volatilitas pergerakan pada pasar modal untuk kembali melakukan akumulasi pada portfolio investasi reksa dana Anda.

Seringkali kita sebagai investor pemula maupun tingkat lanjut, dapat merasa tertekan ketika terjadi penurunan harga yang signifikan dan berkelanjutan pada pasar saham. Apalagi ketika terjadi krisis ekonomi yang terjadi pada tahun-tahun tertentu seperti krisis keuangan maupun krisis politik di Indonesia pada tahun 1998, krisis finansial global yang terjadi pada tahun 2008, hingga kekhawatiran pandemi di 2020. Hal-hal tersebut tentunya dapat memberikan rasa panik dan ketidakyakinan para investor untuk melakukan investasi.

Namun, berdasarkan historis yang sudah kita alami dan terbukti realitanya, pada akhirnya ketika terjadi penurunan signifkan di dalam IHSG, maka akan terjadi pembalikan arah yang signifikan pula. Berikut adalah alasan mengapa kita harus memanfaatkan pelemahan yang terjadi pada IHSG untuk mengakumulasi reksa dana saham:

Indeks Saham

Apabila kita melihat tabel historis dari pergerakan IHSG dari tahun 2007-2021, dapat dilihat terjadi gejolak pergerakan harga yang cukup signifikan setiap tahunnya. Terutama apabila kita melihat pada tahun 2008 ketika terjadi krisis keuangan yang bermula di AS dan dampaknya menyebar secara global, dapat dilihat IHSG mengalami penurunan sebesar -50.64%. Namun apabila dilihat kembali pada tahun 2009 dan 2010, IHSG berhasil bangkit dan membukukan kenaikan sebesar +86.98% (2009) dan +46.13% (2010).

Hal yang serupa juga terjadi pada tahun 2020, tepatnya pada bulan Maret 2020, dimana Indonesia mengumumkan kasus pertama COVID-19 sehingga hal ini membuat IHSG mengalami pelemahan sebesar -5.09% di tahun tersebut. Namun pada tahun berikutnya, IHSG berhasil membukukan kenaikan sebesar +10.08% dan sekali lagi menunjukan kenaikan yang melebihi dari penurunannya. Maka dari itu, setiap ada penurunan signifikan yang terjadi dalam IHSG, dapat dijadikan kesempatan untuk mengakumulasi reksa dana saham.

Manfaatkan volatilitas pergerakan pada pasar modal untuk kembali melakukan akumulasi pada portfolio investasi reksa dana Anda. Anda dapat mengunjungi website kami di https://www.ocbcnisp.com/id/individu/wealth-management/reksa-dana untuk informasi lebih lanjut, menghubungi Relationship Manager Anda, atau kunjungi cabang OCBC NISP terdekat.

Story for your Inspiration

Baca

Edukasi - 26 Apr 2024

6 Manfaat Kredit Bagi Masyarakat, Apa Saja?

Baca

Edukasi - 26 Apr 2024

Jangan Panik! Uang Salah Transfer Bisa Kembali dengan Cara Ini!

See All

Produk Terkait

Wealth Management

Wealth Management

Download OCBC mobile