7 Prinsip Manajemen Keuangan dalam Pengelolaan Perusahaan

3 Mei 2023

Saat mengelola perusahaan, ada prinsip manajemen keuangan yang perlu dipahami.

Dalam mengelola dana perusahaan, diperlukan pengetahuan terkait prinsip manajemen keuangan agar proses administrasi berjalan lancar.

Ya, mengelola dana adalah salah satu bagian manajemen bisnis yang perlu dikuasai setiap perusahaan.

Hal itu dilakukan agar proses keluar-masuknya dana perusahaan dapat berlangsung secara efektif dan efisien.

Untuk lebih jelasnya, simak 7 prinsip manajemen keuangan untuk pengelolaan dana perusahaan dalam artikel ini! 

Pentingnya Manajemen Keuangan

Sebelum membahas lebih lanjut tentang prinsip-prinsip manajemen keuangan, Sobat Cuan sebaiknya mengetahui terlebih dahulu tentang pengertiannya.

Manajemen keuangan adalah suatu bentuk perencanaan usaha untuk memastikan kelancaran pelaksanaannya pada setiap bagian dalam perusahaan.

Perusahaan dengan kemampuan manajemen keuangan yang baik akan mampu membuat keputusan investasi, mengontrol likuiditas, kas, hingga profitabilitas.

Dalam prosesnya, manajemen keuangan tidak bekerja sendiri, tetapi menggabungkan beberapa sistem lain, seperti akuntansi, pengelolaan aset tetap, serta pembayaran.

Apabila seluruh sistem tersebut berjalan beriringan, maka suatu perusahaan berpotensi untuk mencapai stabilitas keuangan.

Hal itu menjadi salah satu alasan bagi setiap perusahaan untuk memiliki kemampuan manajemen keuangan yang baik.

Kemampuan manajemen keuangan diperlukan agar perusahaan dapat bertahan dalam jangka panjang dan tercapainya kesehatan finansial bisnis.

Adapun sejumlah alasan akan pentingnya manajemen keuangan adalah sebagai berikut:

  • Membantu penyusunan strategi terkait pengelolaan finansial perusahaan untuk mencapai tujuannya.

  • Membantu pemimpin perusahaan dalam mengambil keputusan terbaik dalam mengimplementasikan rencana-rencana yang telah disusun melalui laporan keuangan serta data-data aktual.

  • Membantu perusahaan dalam mengontrol serta memastikan setiap bagiannya berkontribusi untuk mewujudkan visi dan operasi sebagaimana anggaran serta strategi yang telah ditetapkan.

  • Membantu perusahaan agar patuh terhadap aturan yang berlaku di Indonesia.

  • Membantu meningkatkan laba bersih perusahaan melalui adanya pengetahuan finansial dan pengelolaan keuangan yang baik.

  • Membantu perusahaan untuk melek dengan perkembangan industri dan kemungkinan kondisi di pasar, sehingga kesehatan finansial dapat berjalan sistematis. 

Baca juga: 8 Daftar Pinjaman 25 Juta Tanpa Jaminan, Aman & Anti Ribet!

7 Prinsip Manajemen Keuangan

Manajemen keuangan memiliki 7 prinsip yang membantu pengelolaan finansial dengan tepat. 

Prinsip-prinsip manajemen keuangan ini perlu dipenuhi oleh perusahaan apabila ingin bisnisnya terus berjalan lancar. Adapun 7 prinsip manajemen keuangan adalah sebagai berikut. 

1. Akuntabilitas

Prinsip manajemen keuangan yang pertama adalah akuntabilitas. Akuntabilitas merupakan suatu kewajiban moral yang dimiliki setiap individu, kelompok, serta perusahaan dalam mengelola keuangan bisnis.

Melalui prinsip manajemen keuangan ini, setiap perusahaan dianjurkan untuk melaporkan penggunaan dana secara jelas.

Sebab, setiap pihak yang terlibat atas dana tersebut perlu mengetahui proses keluar-masuknya dana perusahaan.

2. Konsistensi

Prinsip manajemen keuangan berikutnya adalah konsistensi. Dalam hal ini, perusahaan dianjurkan memiliki sistem pengelolaan dana yang sama dalam waktu yang lama.

Penggunaan sistem pengelolaan dana yang konsisten tidak akan memengaruhi manajemen keuangan, sehingga potensi terjadinya manipulasi dapat diperkecil. 

3. Kelangsungan Hidup

Prinsip manajemen keuangan selanjutnya adalah kelangsungan hidup. Setiap perusahaan perlu menjaga kestabilan keuangannya dengan cara menyeimbangkan pengeluaran dan besaran dana yang dimiliki.

Prinsip ini diperlukan agar perusahaan mampu mempertahankan keuangan dalam kondisi aman dan menghindari masa-masa sulit.

Baca juga: Pengangguran Teknologi: Definisi, Penyebab, Contoh & Solusi

4. Transparansi

Salah satu dari 7 prinsip manajemen keuangan yang perlu dilakukan oleh perusahaan adalah transparansi dana.

Sobat Cuan pasti sering mendengar tentang kasus penggelapan dana. Hal ini bisa terjadi karena proses pengelolaan keuangan tidak dilaporkan secara terbuka.

Oleh sebab itu, untuk menghindari terjadinya kecurangan dalam perusahaan, laporan keuangan setiap periode perlu dipublikasikan.

Selain itu, publikasi laporan keuangan juga akan membantu investor untuk mendapatkan gambaran umum tentang perusahaan saat memiliki rencana menanam saham.

5. Standar Akuntansi

Prinsip manajemen keuangan berikutnya adalah standar akuntansi. Sebaiknya, setiap perusahaan dalam melakukan pengelolaan keuangan menggunakan standar akuntansi umum.

Dengan begitu, pihak-pihak terkait, seperti investor, analis keuangan, dan masyarakat umum bisa memahaminya dengan baik.

Selain itu, perusahaan juga dapat merekrut seorang akuntan berpengalaman untuk membantu menjalankan sistem pengelolaan keuangan sesuai standar baku di Indonesia.

6. Integritas

Prinsip manajemen keuangan berikutnya adalah integritas. Menjalankan prinsip ini diperlukan oleh setiap perusahaan agar manajemen keuangan berjalan lancar.

Untuk menjalankan prinsip ini, setiap pihak yang terlibat dengan perusahaan perlu memiliki integritas tinggi guna menghindari terjadinya penyalahgunaan dana.

Selain itu, laporan keuangan juga harus disusun secara akurat dan sesuai dengan format sistem akuntansi baku.

7. Pengelolaan

Prinsip manajemen keuangan yang terakhir adalah pengelolaan. Pengelolaan keuangan adalah prinsip dasar yang perlu dikuasai perusahaan.

Mengelola dana perusahaan dapat dilakukan dengan memanfaatkan sebaik-baiknya dan semaksimal mungkin. 

Perusahaan harus menghindari penggunaan dana untuk keperluan yang tidak penting. Dengan begitu, prinsip manajemen keuangan sebelumnya mengenai kelangsungan hidup bisa tercapai.

Demikian sederet informasi tentang 7 prinsip manajemen keuangan yang terdiri atas akuntabilitas, konsistensi, kelangsungan hidup, hingga pengelolaan.

Selain menerapkan prinsip-prinsip manajemen keuangan untuk membantu pengelolaan dana perusahaan, Sobat Cuan juga bisa memanfaatkan layanan OCBC NISP, yaitu Cash Management.

Melalui Cash Management, perusahaan bisa memperoleh sejumlah kemudahan, seperti transfer dalam berbagai jenis mata uang, pembayaran pajak, bulk payment, virtual account, hingga layanan keamanan pengiriman dan pengambilan dana.

Maka dari itu, Sobat Cuan bisa mempercayakan pengelolaan dana perusahaan kepada OCBC NISP

Baca juga: Apa itu Pembayaran Minimum Kartu Kredit? Yuk, Pelajari!

 

Story for your Inspiration

Baca

Edukasi - 26 Apr 2024

6 Manfaat Kredit Bagi Masyarakat, Apa Saja?

Baca

Edukasi - 26 Apr 2024

Jangan Panik! Uang Salah Transfer Bisa Kembali dengan Cara Ini!

See All

Produk Terkait

Cash Management

Cash Management

Kelola bisnis jadi lebih mudah dan nyaman
OCBC mobile
ONe Mobile

OCBC mobile

Tumbuhkan uang dalam 1 aplikasi bersama OCBC mobile yang baru.
Wealth Management

Wealth Management

Download OCBC mobile